Muara Teweh jurnalborneo.co.id – Dua ruas akses jalan belakang Masjid At-Taqwa Desa Batu Raya 1 menuju Batu Rata 2 Kecamatan Gunung Timang, mendapat penangan dari Dinas PUPR, karena keberadaannya sangat penting bagi warga setempat dalam aktivitas melintas antar dua Desa tersebut.
Saat diwawancarai anggota DPRD yang menurut informasi telah mengusulkan pembukaan jalan tersebut, Hj.Rujana Anggraini,SE,MM sempat menampik sebelum membeberkan bahwa benar inisiasi tersebut merupakan usulannya kepada pihak Dinas teknis terkait.
“Alhamdulillah bila sudah dilakukan penanganan, namun sebenarnya saya tak ingin membeberkan soal inisiasi usulan tersebut. Tapi karena rekan wartawan yang mendapat info lapangan, ya sudah ga masalah lah,”katanya, pada media jurnalborneo.co.id Senin, 20 Agustus 2023 sore.
Diakuinya, jika bahwa sejauh ini memang pembukaan jalan tersebut sudah mulai yakni dari belakang Masjid Batu Raya 1 Jalan Amaludin menuju Km 59 Batu Raya 2.
“Jadi saat kita reses dan melakukan jaring informasi juga bahwa warga telah menyampaikan usulan nya untuk memperhatikan jalan tersebut. Yang mana kita ketahui juga, bahwa jalan tersebut sangat vital dalam memang untuk akses cepat moda warga dan juga pemerintahan antar dua Desa dalam melakukan urusan,” papar Rujana lagi.
Maka dari itu sambung politisi wanita dari Demokrat yang juga menjabat sebagai Bendahara DPC Demokrat itu, jika sudah selesai harapannya warga dan pemerintahan Desa juga nantinya bisa melakukan perawatan ringan dalam bentuk kerja bakti untuk merawatnya dalam kebersamaan terhadap akses fasilitas umum warga.(red)