Palangka Raya-jurnalborneo.co.id
Pemerintah Kota Palangka Raya berencana melakukan penataan ulang di kawasan Pelabuhan Rambang serta pengembangan menjadi wisata kuliner.
Menanggapi itu, Anggota DPRD Kota Palangka Raya mendukung Penuh atas langkah yang dilakukan.
Dukungan tersebut disampaikan oleh Legislator Hj. Mukarramah usai melaksanakan Rapat Paripurna di Gedung DPRD setempat belum lama ini.
Meskipun lokasi tersebut dinilai masih kumuh dan kurang tertata, namun Pelabuhan Rambang memiliki potensi besar untuk dikembangkan khususnya dalam peningakatan UMKM.
Dalam hal ini Mukarramah menyambut baik dan mengapresiasi atas rencana tersebut.
Menurutnya, langkah ini dapat menunjang Perekonomian di Kota Palangka Raya, khususnya bagi para pelaku usaha.
Dirinya juga menyarankan, bahwa selain pengembangan perlu adanya peningkatan fasilitas yang memadai agar memberikan kenyamanan bagi para pengunjung.(red)