Muara Teweh, Jurnalborneo.co.id – Kabupaten Barito Utara mencatat prestasi membanggakan setelah resmi dinobatkan sebagai Juara Umum MTQH dan MHQ XXXIII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2025 yang digelar di Muara Teweh. Pengumuman tersebut disampaikan Dewan Hakim pada penutupan kegiatan, Jumat malam (21/11/2025).
Ketua Dewan Hakim Drs. KH Khairuddin Halim didampingi Sekretaris H.M Yusi Abdian menyampaikan, Barito Utara meraih total 358 poin, unggul dari 14 kabupaten/kota lainnya dan secara sah ditetapkan sebagai juara umum.
Menanggapi capaian tersebut, Ketua DPRD Barito Utara Hj. Mery Rukaini pada Sabtu (22/11/2025) menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas kerja keras seluruh kafilah, pembina, serta panitia pelaksana.
“Alhamdulillah, ini pencapaian luar biasa bagi Barito Utara. Gelar juara umum ini adalah hasil dari dedikasi, disiplin, dan kerja keras seluruh kafilah serta semua pihak yang terlibat sejak persiapan hingga pelaksanaan MTQH,” ujar Mery.
Ia menegaskan bahwa keberhasilan ini menjadi kebanggaan bersama masyarakat Barito Utara, sekaligus bukti bahwa daerah memiliki potensi besar dalam pembinaan generasi Qur’ani.
“Prestasi ini menunjukkan kualitas pembinaan keagamaan kita. Ini menjadi modal penting untuk terus ditingkatkan pada kompetisi berikutnya,” ungkapnya.
Mery Rukaini juga menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Barito Utara, LPTQ, Kemenag, pelatih, dan seluruh panitia yang telah bekerja maksimal sehingga MTQH XXXIII berlangsung sukses, tertib, dan meriah. Keberhasilan Barito Utara sebagai tuan rumah sekaligus juara umum disebutnya sebagai kolaborasi sempurna antara pemerintah dan masyarakat.
Penutupan MTQH juga dimeriahkan oleh penampilan Band Wali yang membawakan lagu-lagu religi dan disambut antusias ribuan masyarakat serta kafilah yang memadati Arena Tiara Batara.
Acara dihadiri jajaran Forkopimda Kalteng, para bupati/wali kota, Kanwil Kemenag Kalteng, Forkopimda Barito Utara, serta tamu undangan lainnya.
Mengakhiri pernyataannya, Mery berharap prestasi ini menjadi motivasi bagi generasi muda Barito Utara.
“Semoga kemenangan ini membawa berkah dan menjadi inspirasi untuk terus meningkatkan kualitas keagamaan sekaligus mengharumkan nama daerah di tingkat lebih tinggi,” tutupnya. (red)





