PALANGKA RAYA, Jurnalborneo.co.id – Bupati Kabupaten Barito Selatan (Barsel) 2025-2030, H. Eddy Raya Samsuri ST, MM beserta istri, Hj. Permanasari selaku Ketua TP PKK kabupaten Barsel menghadiri Pembukaan Kalteng Expo 2025 dalam rangkaian HUT Kalimantan Tengah (Kalteng) yang ke-68 tahun di stadion dan halaman GOR Indoor Tuah Pahoe, Jalan Tjilik Riwut Km.5 Palangka Raya, Sabtu (17/5/2025).
Ketika dijumpai oleh Jurnalborneo.co.id saat berlangsungnya acara, H. Eddy Raya mengungkapkan apresiasi yang tinggi kepada jajaran Pemprov Kalteng dalam suksesnya perhelatan kegiatan Kalteng expo 2025 dan kemeriahan HUT Kalteng ke-68.
“Saya sangat bangga menjadi orang Kalteng, sekarang Kalteng kita sudah berusia 68 tahun, insyaallah dengan keberagaman dalam merawat kebersamaan membangun Kalteng sebagai masa depan Indonesia dimasa akan datang bisa terwujud untuk menciptakan Kalteng yang maju dan berkah sesuai visi misi Gubernur Kalteng, H.Agustiar Sabran dan Wagub Kalteng, H. Eddy Pratowo,” ungkapnya.
“Untuk Kabupaten Barsel, kami juga saat ini terus memaksimalkan pembangunan daerah, melalui peningkatan infrastruktur, menjaga stabilitas perekonomian masyarakat dan mewujudkan kesejahteraan melalui kesehatan dan pendidikan yang berpihak kepada rakyat di Barsel. Mohon doanya dalam membangun Barsel yang maju dan mandiri ya,” tutur H. Eddy Raya Samsuri.
Kabupaten Barsel dalam event Kalteng Expo tahun 2025 diantaranya mengikuti kegiatan festival budaya, pameran, dan berbagai lomba yang dilaksanakan. Kami berharap insyaallah bisa menjadi juara dalam kegiatan event tahunan ini, ucapnya
“Selain berkegiatan di kota Palangka Raya dalam rangkaian event HUT Kalteng 2025 kali ini, kami juga melakukan koordinasi dengan berbagai kepala daerah 14 Kabupaten Kota dalam upaya peningkatan dan sinergitas program pusat dan program provinsi Kalteng Untuk pembangunan daerah,” tambahnya.
Dalam momentum ini, saya selaku Bupati Kabupaten Barsel 2025-2030 mengucapkan Selamat HUT Kalteng ke-68, mari kita wujudkan Kalteng sebab masa depan Indonesia yang maju dan Berkah. (Tim)





