Muara Teweh, Jurnalborneo.co.id – Penjabat Bupati Barito Utara, Indra Gunawan, yang diwakili Staf Ahli Bupati, drg. Dwi Agus Setijowati, menghadiri kegiatan tanam jagung serentak kuartal IV yang berlangsung di Kelurahan Lanjas, Kecamatan Teweh Tengah, Rabu (8/10/2025).
Dalam sambutannya yang dibacakan Dwi Agus, Pj. Bupati menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan upaya nyata pemerintah daerah dalam mendukung program nasional Asta Cita Presiden, khususnya terkait Swasembada Pangan.
“Melalui program ini, kita berharap sinergi lintas sektor dapat terus terjalin sehingga mampu membawa keberkahan dan kemakmuran bagi para petani dan masyarakat sekitar,” ujarnya.
Pj. Bupati juga memberikan apresiasi kepada Kapolres Barito Utara beserta seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan ini.
“Suksesnya kegiatan ini berkat dukungan berbagai pihak, termasuk jajaran kepolisian. Ini adalah wujud nyata sinergi lintas sektor dalam memastikan ketersediaan pangan yang cukup, merata, dan terjangkau di Barito Utara,” imbuhnya.
Kegiatan tanam jagung serentak ini diharapkan menjadi momentum untuk meningkatkan produktivitas pertanian daerah dan memperkuat ketahanan pangan di tengah dinamika ekonomi global. (red)





