KUALA PEMBUANG, jurnalborneo.co.id — Usai melaksanakan apel pagi dan olahraga bersama, Kapolres Seruyan bergegas bersama PJU Polres Seruyan jajaran Polda Kalteng berkeliling sekitar asrama Polres, Jum’at (09/12/2022).
Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto, S.I.K. ajak Wakapolres Seruyan Kompol Yosep Thomas Tortet, S.Hut., S.I.K. dan Pejabat Utama lainnya berkeliling asrama Polres Seruyan dari ujung ke ujung.
Sampaikan pendapat mengenai kebersihan Mako dan Asrama sekitar Polres Seruyan, AKBP Gatot Istanto, S.I.K. selaku Kapolres Seruyan menanggapi ini.
“Cukup baik, kita harus pertahankan kebersihan dalam mako polres seruyan ini, guna ciptakan lingkungan yang hidup dan sehat, ini untuk kita bersama juga, saya apresiasi terhadap ini semua,” ucap Kapolres.
Selanjutnya dilaksanakan dengan kembali menyesuaikan kegiatan masing-masing, situasi aman dan kondusif. (Tbn)