Palangka Raya, JurnalBorneo.co.id – KH. Zainut Tauhid selaku Wakil Menteri Agama Republik Indonesia (RI) memberikan semangat dan motivasi kepada peserta Bimbingan Teknis (Bimtek) yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kalimantan Tengah (Kalteng), Selasa (13/10/2020).
Salah satu tokoh terbaik PPP pusat tersebut sengaja hadir sekaligus ajang silaturahmi dengan umat di Kalteng, khususnya kegiatan yang diakomodir oleh Kemenag Kalteng dalam pertemuan bersama seluruh elemen agama yang ada di Kalteng pada siang harinya, sebelum hadir di acara Bimtek DPW PPP Kalteng.
Dalam kesempatan bersama PPP Kalteng, KH. Zainut Tauhid memberikan pencerahan tentang bagaimana mengelola basis agar tetap dalam semangat bersama PPP.
Didampingi Ketua DPW PPP Kalteng, H.Awaludin Noor dan Sekretarisnya, H. Syamsul Hadi, KH. Zainut Tauhid juga menyampaikan bagaimana mempekuat basis PPP dimasa yang akan datang.
“Naik turunnya kepercayaan rakyat pada suatu partai adalah hal yang kodrat. Selama partai tidak punah, masih selalu ada kesempatan untuk berbenah, meraih kembali kepercayaan umat dan rakyat demi terus menebar dan memperluas kebaikan,” tuturnya.
Melalui aktualisasi dan pendekatan secara konteks, asas PPP dengan Islam rahmatan Lil Aalamiin dan ahlussunah waljamaah harus diyakini dapat memberikan kontribusi positif dan maksimal pada masyarakat. Oleh karena itu, teruslah hadir ditengah masyarakat dan selalu berusaha memahami apa yang masyarakat butuhkan, tambah KH. Zainut Tauhid.
Menjaga integritas atau kesesuaian perilaku kader-kader partai Islam dengan keislaman yang diperjuangkan. Salah satu perjuangan yang diharapkan partai PPP tersebut yakni dengan penguatan wajah Islam yang rahmatan Lil Aalamiin yang selalu wajib mengedepankan akhlakul karimah oleh setiap kader, pungkasnya. (at)