Pulang Pisau, Jurnalborneo.co.id – Wujud kepedulian PC Bhayangkari Pulang Pisau ditunjukkan dengan kembali dilaksanakannya kegiatan bakti sosial Bhayangkari Peduli, Jumat (04/11/2022).
Baksos Bhayangkari Peduli ini dipimpin Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Pulang Pisau Ny. Dewi Nandi Indra Nugraha didamping Ketua Seksi Sosial Ny. Susanti Waryono beserta anggota.
Adapun bentuk kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan berupa kunjungan ke rumah para Warakawuri serta memberikan bantuan sembako.
Bantuan tersebut diterima langsung oleh para warakawuri seraya menyampaikan ucapan terimakasih dan mendoakan agar anggota Polri bersama keluarganya selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan serta kelancaran dalam setiap pelaksanaan tugas melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat. (Tonny)