KUALA KAPUAS, JurnalBorneo.co.id – Program pembangunan ketahanan Pangan Nasional yang dikemas dalam Food Estate mendapat dukungan penuh Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas.
Ungkapan tersebut disampaikan oleh Kepala Bappeda Kabupaten Kapuas, H. Ahmad Muhammad Saribi pada diskusi sinergisitas unsur terkait menghadirkan tim pokja food estate Propinsi Kalteng Wakil Rektor Unpar, Sulmin Gumiri serta pejabat propinsi Kalteng lainnya, Jumat (01/10/2021).
“Sebagai bentuk dukungan penuh Pemda Kapuas kita sudah membentuk tim pokja Kabupaten dimana Bappeda sebagai koordinatornya” ujar Kepala Bappeda Kabupaten Kapuas H. Ahmad Muhammad Saribi.
Untuk itu, kita bersyukur bahwa Kapuas mendapat penunjang program food estate, Kapuas mendapatkan Dana Anggaran Khusus (DAK) paling besar.
Di tempat yang sama, Tim food estate Propinsi Kalteng, Sulmin Gumiri menegaskan bahwa perlunya sinergi dan kesamaan pendapat bagaimana menjadikan program food estate bisa berhasil.
“Kesiapan infrastruktur menyiapkan kerangka acuan perlu secara terpadu dan sinergi agar program food estate berhasil,” tegas Sulmin Gumiri.
Dimana saat ini adalah pertemuan saling berbagi informasi untuk menemukan formula terbaik dalam pelaksanaan program food estate. (Lg)