KOTAWARINGIN BARAT, JurnalBorneo.co.id – Masyarakat Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah diharapkan semakin cakap digital dan terus meningkatkan kemampuan yang dimiliki di era digital seperti saat ini.
Untuk itu diharapkan masyarakat memaksimalkan berbagai kegiatan webinar yang diselenggarakan pemerintah bertemakan “Indonesia Makin Cakap Digital”, kata Bupati Kobar Nurhidayah di Pangkalan Bun, Kamis.
“Kami mendorong agar masyarakat dapat berpacu meningkatkan pemahaman serta kemampuan yang dimiliki menghadapi era digital,” katanya dalam webinar Indonesia Makin Cakap Digital.
Rangkaian webinar ini merupakan bagian dari gerakan nasional literasi digital yang digagas pemerintah bekerja sama dengan berbagai pihak terkait. Dalam setiap kegiatan webinar tersebut, berbagai narasumber dihadirkan untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman yang dimiliki dalam dunia digital.
Dijelaskannya gerakan literasi digital ini secara resmi telah diluncurkan oleh pemerintah pusat dan pengembangan terkait digitalisasi merupakan tindaklanjut instruksi presiden.
“Kami harap kegiatan ini mampu mendorong peningkatan kemampuan literasi digital bagi seluruh masyarakat, khususnya di wilayah Kotawaringin Barat,” terangnya.
Pihaknya ingin masyarakat lebih siap menghadapi berbagai perubahan dan tantangan di era digital. Hingga pada akhirnya terbangun pondasi kuat dalam menghadapi berbagai pengaruh atau konten negatif, seperti hoaks, perjudian, perundungan siber, konten radikalisme dan lainnya.
Dalam Webinar Indonesia Makin Cakap Digital wilayah Kobar pada Kamis (29/7) tersebut, dihadirkan sejumlah narasumber, seperti Soraya Ghyna merupakan seorang penyanyi dan penulis lagu yang membahas tentang budaya digital.
Kemudian Direktur LPK Prisma Joko Eko Purwanto membahas tentang keamanan digital, musisi Nania Yusuf atau Nania Idol membahas tentang kecakapan digital, serta Muhammad Mundzir merupakan Penyuluh Pertanian Muda Dinas TPHP Kobar membahas mengenai etika digital.
Webinar Indonesia Makin Cakap Digital merupakan bagian dari Gerakan Nasional Literasi Digital agar masyarakat di seluruh penjuru nusantara semakin cakap digital serta mampu memanfaatkan dunia digital secara maksimal. (antara/red)