PALANGKA RAYA, jurnalborneo.co.id – Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Noorkhalis Ridha, meminta pemerintah untuk sejak dini melakukan mitigasi terhadap bahan pangan pokok. Selain untuk mencegah terulangnya lonjakan inflasi, juga untuk memastikan ketersediaan stok dan menstabilkan harga jelang Hari Raya Natal dan tahun baru.
“Langkah-langkah dalam menekan inflasi memang harus terus kita lakukan,” kata Ridha, Senin (6/11/2023).
Menurut Ridha, dengan upaya-upaa yang dilakukan setidaknya juga untuk memastikan ketersedian kebutuhan pangan seperti operasi pasar yang dilakukan beberapa waktu terakhir. Sebab jelang hari besar keagamaan tak jarang menyebabkan kelangkaan dan kenaikan harga.
“Tentu kita mendorong pemerintah untuk melakukan langkah-langkah secara berkala dan terus menerus,” ucapnya.
Legislator dari Fraksi PAN ini menyebutkan, mendekati Natal dan tahun baru diharap adanya antisipasi dalam ketersediaan stok pangan dan kelangkaan dalam suatu komoditi pangan. Hal ini sangat berkaitan, mengingat menjadi agenda tahunan harga sembako kian naik. (red)