PALANGKA RAYA-jurnalborneo.co.id
Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menegaskan komitmen penuh untuk menyukseskan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII Tahun 2026 di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), meski harus menghadapi penurunan tajam Dana Transfer ke Daerah (TKD) yang memangkas proyeksi APBD 2026.
Dukungan tersebut diperkuat dalam Rapat Terbatas Persiapan Porprov XIII Tahun 2026 yang digelar di Ruang Rapat Bajakah, Kantor Gubernur Kalteng, pada Rabu (12/11).
Rapat dipimpin oleh Herson Aden dan didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Agus Siswadi. Tuan rumah, Kobar, hadir dengan kekuatan penuh termasuk Sekda, Dinas PUPUR, Dispora, dan KONI Kobar didampingi KONI Kalteng dengan pengurus inti.
Herson Aden menyatakan bahwa dukungan Pemprov untuk kegiatan akbar ini tetap solid di tengah situasi efisiensi anggaran yang serius.
”Pemprov Kalteng mendukung penuh kegiatan akbar olahraga se-Kalteng itu, walaupun ditengah efisiensi anggaran,” ujar Herson Aden.
Ia menyebut, skala penurunan alokasi TKD Kalteng dikabarkan mengalami penurunan signifikan hingga 45 persen.
Nilai Pemangkasan, Pemprov Kalteng menghadapi pemangkasan TKD hingga Rp 3,1Triliun sampai 4,8 Triliun, yang berdampak langsung pada proyeksi APBD.
Proyeksi APBD 2026, APBD Kalteng diperkirakan turun dari Rp 10,2 Triliun (2025) menjadi sekitar Rp 7,1 Triliun (2026).
Ketua Harian KONI Kalteng, Hasanuddin Noor, melaporkan bahwa rapat koordinasi ini sangat penting untuk menentukan langkah dan arah menuju kesuksesan Porprov.
Ia menyebut, persiapan di Kobar terus berjalan, termasuk pembangunan venue olahraga.
”Untuk venue olahraga sudah dibangun oleh tuan rumah dan masih tahap berjalan di Kobar,” terang Hasanuddin.
Hasanuddin menambahkan, bagi cabang olahraga yang venue-nya tidak sempat dibangun, akan dipertandingkan di kabupaten/kota yang memiliki sarana prasarana memadai, seperti cabang aquatik/renang di Palangka Raya.
Kepala Dispora, Agus Siswadi, mengkonfirmasi jadwal Porprov XIII/2026 akan berlangsung antara Oktober dan November 2026.
Sebagai tindak lanjut, KONI Kalteng akan memajukan agenda Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) KONI se-Kalteng dari yang semula dijadwalkan Desember menjadi November ini. Rakerprov tersebut bertugas, memutuskan jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan.
Menyusun usulan anggaran dari Pengurus Provinsi (Pengprov) Cabang Olahraga.
”Pada prinsipnya sudah melaksanakan tahap persiapan dengan matang, terus melakukan koordinasi intensif baik dengan Pemprov Kalteng maupun dengan tuan rumah Porprov Kobar,” tegas Hasanuddin.(red)





