Palangka Raya, jurnalborneo.co.id — Sebelas relawan Ganjar melakukan pertemuan dengan Anggota DPR RI Haji Agustiar Sabran, Rabu (10/05/23) di Rumah Aspirasi Jalan Antang Palangka Raya.
Pertemuan yang sekaligus silaturrahmi berjalan demgan suasana penuh dengan kekelurgaan.
Saat pertemuan, .masing-masing ketua relawan ganjar memperkenalkan diri dan informasi mengenai kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan selama ini.
Dalam sambutannya, Agustiar mengharapkan semua relawan dan tim pemengan bergerak dalam satu frekuensi untuk memenangkan Ganjar sebagai presiden.
Menurut Agustiar, silaturahmi ini sangat penting guna merawat kebersamaan dan memperkuat persatuan.
Sementara itu, Koordinator Rumah Aspirasi Sigit Wido mengatakan “Intinya Pak Agustiar ingin mengenal para relawan lebih dekat. Segmentasi mereka bagaimana dan bergerak di bidang apa. Selain itu bagaimana juga program kerja. Selanjutnya Pak Agustiar akan mem’-back up.”
Sigit menambahkan, kelanjutan dari pertemuan ini akan dibentuk sekretariat bersama (Sekber). Semua relawan akan berkumpul menjadi satu. Sehingga gerak perjuangan terpusat.
Menurut Sigit, Relawan Ganjar yang ada di Kalteng ini sudah membentuk di 14 Kabupaten 1 Kota di Kalimantan Tengah.
“Pak Agustiar selaku anggota DPR RI memiliki tanggung jawab moril untuk memenangkan Pak Ganjar pada Pilpres nanti,” ujar Anggota DPRD Kota Palangka Raya ini.
Sigit menambahkan sebelas Relawan Ganjar yang hadir dalam pertemuan ini, Sedulur Ganjar Pranowo, Mak Ganjar, Sahabat Ganjar. Desk Ganjar, Ganjarist, Orang Muda Ganjar. Srikandi Ganjar, Sagantara, Pro GP, dan Santri Ganjar. (ari)