PALANGKA RAYA, JurnalBorneo.co.id – Senyum manis dan bahagia puluhan anak-anak panti asuhan Ayah Bunda dan Agape menyambut kedatangan rombongan petinggi Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah, Kamis (14/7/2022).
“Kunjungan kami hari ini merupakan wujud kepedulian keluarga besar Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah kepada anak-anak yang tinggal di kedua panti tersebut,” kata Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah (Kajati Kalteng) Iman Wijaya, SH., M.Hum disela-sela kegiatan.
Dia menjelaskan kunjungan yang dilakukan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-62 pada 22 Juli 2022 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Ke-XXII Wilayah Kalimantan Tengah tahun 2022.
Kunjungan ke kedua panti asuhan yang dilaksanakan dalam waktu berbarengan itu, rombongan petinggi Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah dipecah menjadi dua.
Kunjungan ke panti asuhan Ayah Bunda di Jalan Mahir Mahar No.105 Sabaru Palangka Raya dipimpin langsung oleh Kajati Kalteng Iman Wijaya, SH., M.Hum didampingi Asisten Tindak Pidana Umum Riki Septa Tarigan, SH., M.Hum., selaku ketua panitia HBA, Asisten Pembinaan Amrizal Tahar, SH., Kajari Katingan Tandy Mualim, SH, Kabag TU beserta Pengurus IAD Wilayah Kalimantan Tengah.
Sedangkan kunjungan ke panti asuhan Agape yang terletak di Jalan Cilik Riwut Tangkiling Palangka Raya diikuti Asisten Intelijen Komaidi, SH., Asisten Tindak Pidana Khusus Douglas Pamino Nainggolan, SH., MH., dan Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Edi Irsan Kurniawan, S.H, M.Hum.
Setibanya di lokasi rombongan pun disambut penuh ceria khas anak-anak. Kajati Kalteng dan para pejabat utama memberikan dorongan moril agar selalu semangat.
Mereka juga mendoakan semoga anak-anak tersebut selalu sehat dan mencapai cita-citanya. Kemudian masing-masing rombongan memberikan sembako untuk kedua panti asuhan.
“Semoga bingkisan ini dapat bermanfaat. Hendaknya anak-anak yang tinggal disini selalu semangat dan kami ikut mendoakan semoga tercapai apa yang dicita-citakan,” harap Iman. (penkum kejati kalteng/red)