Pangkalan Bun-jurnalborneo.co.id
Antusiasme masyarakat sangat meriah menyambut pelaksanaan Perdana Huma Betang Night yang diselenggarakan di Kabupaten Kotawaringin Barat berlokasi di Pangkalan Bun pada Sabtu malam (2/8/25).
Hadir secara langsung dalam acara ini Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran beserta jajaran, Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Barat, kepala daerah se Kalimantan Tengah, kepala organisasi perangkat daerah, dan tamu undangan lainnya.
Dalam pelaksanaan Huma Betang Night Perdana di Kotawaringin Barat ini juga dimeriahkan dengan kehadiran Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad dan Gilang Juragan 99.
Dalam sambutan selamat datang yang disampaikan oleh Bupati Kotawaringin Barat Hj. Nurhidayah menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Kalimantan Tengah yang telah melaksanakan Huma Betang Night Perdana di Pangkalan Bun dan langsung mendatangkan Raffi Ahmad dan Gilang Juragan 99.
Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad sangat antusias berada di Pangkalan Bun untuk menyapa masyarakat yang hadir pada Huma Betang Night meskipun cuaca sempat diguyur hujan.
Raffi juga menambahkan, dirinya nanti juga akan mengajak istri tercinta Nagita Slavina dan keluarga untuk mengunjungi Kalimantan Tengah khususnya Kotawaringin Barat untuk menyapa secara langsung masyarakat di Pangkalan Bun.
Raffi Ahmad selaku Utusan Khusus Presiden Republik Indonesia menyambut baik dengan hadirnya Huma Betang Night yang diinisiasi oleh Gubernur Kalimantan Tengah dalam menjaga kearifan lokal dan menghidupkan perekonomian masyarakat.
Tidak ketinggalan Raffi Ahmad dan Gilang Juragan 99 beserta Gubernur Kalimantan Tengah bersama pejabat daerah lainnya ikut serta nyanyi dan bergoyang bersama masyarakat Pangkalan Bun dalam acara perdana Huma Betang Night ini.
Raffi Ahmad dan Gilang Juragan 99 juga ikut berfoto bersama dan menyapa masyarakat yang sudah berhadir untuk memeriahkan acara ini dari awal hingga akhir.(wrp).





