Kotawaringin Timur-jurnalborneo.co.id
Setelah bersilaturahmi di salah satu rumah warga di Desa Waringin Agung, Bakal Calon Gubernur Kalimantan Tengah Willy Midel Yoseph beserta rombongan menghadiri undangan Upacara Tiwah masyarakat Desa Tumbang Kalang Kecamatan Telaga Antang Kabupaten Kotawaringin Timur.
Kedatangan Willy beserta Rombongan Pemenangan Willy-Habib ini disambut dengan hangat oleh keluarga Tusi sebagai penyelenggara Ritual Tiwah pada Kamis malam (19/09/24).
Sesampainya di lokasi Ritual Tiwah, Willy disambut dengan tampung tawar dan potong pantan sebagai ucapan selamat datang tamu agung diiringi dengan doa oleh pemuka agama Hindu Kaharingan di Desa Tumbang Kalang.
Willy menyampaikan bahwa maksud dan tujuan kedatangan dirinya beserta rombongan tidak lain adalah untuk memenuhi undangan Tiwah dari Keluarga Besar Tusi.
Willy juga menyampaikan permohonan maaf baru bisa menghadiri Undangan Tiwah dari keluarga besar Tusi ini pada pukul 11 malam dikarenakan banyaknya kegiatan sebelumnya yang dihadiri terlebih dahulu.
Willy menuturkan, dirinya hadir di undangan Tiwah ini juga untuk Hasupa Hasundau atau silahturahmi bersama masyarakat yang berada di Desa Tumbang Kalang Kecamatan Telaga Antang Kabupaten Kotawaringin Timur.
Willy juga mengajak masyarakat di Desa Tumbang Kalang untuk sukseskan Pilkada Serentak 2024 November mendatang dan gunakan hak suaranya untuk memilih Willy-Habib yang mengusung Visi Misi Kalteng Harmonis ini.
Lebih lanjut Willy menuturkan, Ritual Tiwah yang ada di Kalimantan Tengah saat ini merupakan tradisi yang harus terus dilestarikan dan mampu diperkenalkan ke dunia luar.
Willy menambahkan, Ritual Tiwah juga memiliki daya tarik tersendiri dalam sektor Pariwisata di Kalimantan Tengah dan juga mampu menggerakkan perekonomian masyarakat di sekitar acara ritual Tiwah ini.
Willy menegaskan, Pasangan Willy-Habib akan terus mempertahankan tradisi dari leluhur seperti Ritual Tiwah ini sehingga generasi-generasi selanjutnya dapat mengenal tradisi budaya yang dimiliki Kalimantan Tengah.(ari)