LAMANDAU JurnalBorneo.co.id – Bupati Lamandau H. Hendra Lesmana di dampingi oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika dan Ketua PWI Kabupaten Lamandau mengikuti acara puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2021 bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lamandau secara virtual di Aula Setda Lamandau, pada hari Selasa tanggal 9 Februari 2021.
Bupati Lamandau H.Hendra Lesmana saat dijumpai oleh awak media setelah mengikuti acara puncak HPN 2021 bersama presiden Joko Widodo secara virual mengatakan pihaknya sangat setuju dengan pernyataan Presiden Republik Indonesia bahwa insan pers merupakan profesi yang rawan terpapar Covid-19. Sehingga, sangat tepat jika insan pers menjadi profesi yang masuk skala prioritas pada program vaksinasi Covid-19.
“Insan pers merupakan profesi yang sangat rawan terpapar Covid-19, karenanya Pemerintah Kabupaten Lamandau akan memprioritaskan insan pers sebagai salah satu penerima vaksin pada Vaksinasi Covid-19 Gelombang II,” kata Bupati.
Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemerintah pusat akan menargetkan sedikitnya 5000 wartawan masuk pada skala prioritas vaksinasi gelombang II yang rencananya akan laksanakan sekitar akhir bulan Februari dan awal bulan Maret 2021 mendatang.
Hendra Lesmana menambahkan, bahwa insan pers dituntut memilki mobilitas tinggi dalam menjalankan tugasnya, sehingga resiko terkena paparan Covid-19 sangat tinggi.
Sementara itu, Ketua PWI Lamandau Hendi Nurfalah saat di jumpai oleh awak media mengatakan dirinya menyambut baik rencana tersebut. Menurutnya, prioritas vaksinasi Covid-19 untuk insan pers merupakan salah satu bentuk dukungan nyata dari pemerintah terhadap keberlangsungan tugas kewartawanan yang kerap berada di zona bahaya penyebaran Covid-19.
“Insan pers akan masuk prioritas vaksinasi adalah kabar baik sekaligus kita sambut sebagai hadiah dihari yang bertepatan dengan peringatan HPN 2021,” ujar Hendi.(by)