LAMANDAU, JurnalBorneo.co.id – Bupati Lamandau H Hendra Lesmana menyambut baik kunjungan kerja
Manager UP3 PLN Palangka Raya ke bumi bahaum bakuba Kabupaten Lamandau, Jumat (10/6/2022).
Kunjungan kerja tersebut dalam rangka
Laksanakan Penandatangan STO (Serah Terima Operasi) dengan UP3 PLN Palangkaraya, sekaligus mempererat kerjasama antara PLN dengan Pemkab Lamandau dalam Progres Percepatan Listrik masuk Desa.
Terlihat Bupati Lamandau didampingi oleh Sekretaris Daerah dan Kabag Perekonomian & SDA Setda Lamandau menerima kunjungan kerja Manager UP3 PLN Palangka Raya di Ruang Kerja Bupati Lamandau.
Kunjungan kerja tersebut merupakan kelanjutan setelah Pemkab Lamandau mengunjungi PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Kalselteng di Banjarbaru dan menghadiri Rakor Teknis Pengembangan Kelistrikan di Jakarta, Sehingga daerah-daerah di Kabupaten Lamandau yang belum dialiri listrik agar dapat segera teraliri.
Bupati Lamandau H. Hendra Lesmana dalam kesempatanya mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan dukungan Manager PLN UP3 Palangka Raya, Listrik merupakan salah satu layanan dasar bagi masyarakat dan menyangkut hajat hidup orang banyak, sehingga progres percepatan listrik di daerah-daerah Kabupaten Lamandau harus segera di atasi.
Di tempat yang sama Manager PLN Unit Induk Wilayah Kalselteng UP3 Palangka Raya Presly Silaen mengatakan Setelah Serah Terima Operasi ditandatangani, listrik di 3 Desa tersebut akan segera di operasikan, Sedangkan untuk daerah lainnya di Kabupaten Lamandau, akan bertahap di aliri listrik. (by)