Palangka Raya-jurnalborneo.co.id
Unsur Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah kembali melaksanakan Rapat Gabungan Penyusunan Jadwal kegiatan DPRD Kalimantan Tengah Tahun 2024-2029 pada Selasa malam 12 November kemarin.
(Roll Pkg)
Pelaksanaan Rapat Gabungan DPRD Kalimantan Tengah ini berlangsung di Ruang Rapat Gabungan DPRD Kalimantan Tengah.
Wakil Ketua sementara DPRD Kalimantan Tengah Riska Agustin memimpin Rapat Gabungan ini secara langsung dan dihadiri oleh sejumlah anggota DPRD Kalimantan Tengah Tim Penyusun Jadwal Kegiatan.
DariPemerintah Provinsi turut hadir Pelaksana Harian Asisten 1 Setda Provinsi Kalimantan Tengah Maskur dan Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kalimantan Tengah Syahfiri.
Saat ditemui oleh awak media, Riska Agustin menuturkan fokus pada penyusunan jadwal kegiatan ini untuk mengatur jadwal Rapat pembahasan Rancangan APBD Provinsi Tahun Anggaran 2025.
Riska menambahkan, dari hasil rapat tersebut didapatkan bahwa pelaksanaan Rapat Pembahasan ini akan berlangsung selama beberapa hari baik Rapat Badan Anggaran maupun Rapat Gabungan DPRD.
Menurut Riska, setelah berlangsung beberapa kali rapat tersebut nantinya akan segera dilaksanakan Rapat Paripurna keenam DPRD Kalimantan Tengah.
Riska berharap, Penyusunan jadwal ini nantinya akan memudahkan semua rancangan kegiatan DPRD Kalimantan Tengah baik kegiatan internal maupun kegiatan bersama pihak eksekutif.(wir)
.