PANGKALAN BUN, JurnalBorneo.co.id – Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran, melakukan peninjauan vaksinasi bagi pelajar pada sejumlah sekolah SMA/SMK di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Sabtu (28/08/2021).
Pelaksanaan vaksinasi massal digelar di dua tempat yaitu di SMK 1 Pangkalan Bun dan SMA 1 Kumai, diikuti sebanyak 826 siswa SMA dan 892 siswa SMK.
Peninjauan ini dilakukan, setelah sebelumnya Gubernur melakukan peninjauan vaksinasi di wilayah Kota Palangka Raya dan daerah lainnya. Diketahui, total jumlah pelajar SMA/SMK dan SLB se-Kalteng sebanyak 94.144 pelajar.
Semangat Gubernur H. Sugianto Sabran dalam peningkatan kualitas pendidikan di Kalteng, khususnya dimasa pandemi Covid-19 menjadi pemantik antusiasme para pelajar sekolah SMA/SMK dan SLB di Kabupaten Kotawaringin Barat dalam mengikuti vaksinasi yang dilaksanakan hari ini Sabtu, (28/8/2021).
Antusiasme pelajar tersebut juga didasari kerinduan para pelajar untuk dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka dengan para tenaga pengajar di sekolah.
Di sela-sela kunjungannya, Gubernur bersama rombongan berkesempatan menyapa dan berdialog dengan para pelajar untuk mengetahui keinginan dan kondisi pelajar selama pandemi Covid-19 dimana sekolah saat ini dilakukan secara virtual/daring. (hs/BA/red)