NANGA BULIK, Jurnalborneo.co.id – Empat jabatan perwira di lingkungan Polres Lamandau resmi berganti. Serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kapolres Lamandau AKBP Titis Bangun Handoyo Putro di Aula Joglo Mapolres Lamandau, Jalan Bukit Hibul Selatan, Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau.
Empat pejabat perwira di antaranya yaitu Kasatreskrim, Kasatintelkam, Kapolsek Lamandau dan Kapolsek Delang.
Iptu Farul Usaedi yang sebelumnya menjabat Kasatreskrim digantikan oleh Iptu Juan Rudolf Wagiu dan Ipda Reiza Taufany yang sebelumnya menjabat Kapolsek Lamandau dipromosikan menjadi Kasat Intelkam yang sebelumnya dijabat Iptu R. Rachmad Abd R.
Sementara itu, jabatan Kapolsek Lamandau yang ditinggalkan Ipda Reiza Taufany diisi oleh Ipda Herman Panjaitan, dan Kapolsek Delang Ipda Marzuki yang dipromosikan ke Polres Kobar diisi jabatannya oleh Ipda Edy Jaka Purwanto.
Kapolres Lamandau AKBP Titis Bangun Handoyo Putro dalam sambutannya meminta para perwira yang baru melaksanakan sertijab agar segera menyesuaikan diri dengan tupoksi jabatan baru.
Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama yang selama ini telah melaksanakan tugas dan membantu pelaksanaan tugas kepolisian serta memberikan inovasi di Polres Lamandau.
Terkait wabah Pandemi covid 19 yang sedang kita alami saat ini, lakukan koordinasi dan kerjasama dengan instansi terkait, Tomas, Toga, Todat juga semua komponen masyarakat untuk bersama-sama bersatu melawan Covid-19. (By)