KUALA PEMBUANG, JurnalBorneo.co.id – Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. memimpin kegiatan Patroli sepeda di Seputaran Kota Kuala Pembuang, Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan Propinsi Kalimantan Tengah, Senin (04/10/2021) sore.
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si mengatakan, kegiatan patroli bersepeda atau dalam inovasi Polres Seruyan biasa disebut SERMA TEPE (Seruyan Mancal Tebar Pesona) merupakan salah satu upaya dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh di masa pandemi covid 19 ini. Dan juga untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kuala Pembuang dan sekitarnya.
Pak Bayu sapaan akrab masyarakat kepada Kapolres Seruyan, menambahkan, di sela-sela kegiatan bersepeda ini juga sekaligus melaksanakan kegiatan SERGI KOMAS (SERuyan berbaGI sembaKO kepada MASyarakat).
“Kegiatan bakti sosial berlangsung, tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan menghindari kerumunan dan memakai masker serta jaga jarak,” ungkap Kapolres.
Tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai wujud kepedulian dan berbagi kasih aparat kepolisian kepada masyarakat kurang mampu yang benar benar memerlukan bantuan yang terdampak Covid-19 di Kab.Seruyan.
“Kegiatan patroli bersepeda ini juga upaya Polres Seruyan untuk menumbuhkan partisipasi dan menjalin kemitraan dengan seluruh warga masyarakat khususnya di Kabupaten Seruyan,” pungkas Kapolres. (Tbn)