Palangka Raya-jurnalborneo.co.id
Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah Dra. Hj Siti Nafsiah, M.Si mengharapkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah lebih gencar memberdayakan dan melakukan peningkatan kualitas UMKM Kalimantan Tengah guna mampu bersaing di pasar ekspor dan impor.
Kepada sejumlah awak media beberapa waktu lalu, Nafsiah mengatakan, hal ini tidak terlepas dari sinergi antara lembaga legislatif bersama eksekutif dan para pelaku UMKM yang ada di seluruh daerah Kalimantan Tengah.
Nafsiah menyebut, hal ini juga selaras dengan aspirasi masyarakat yang disampaikan pada reses perseorangan beberapa waktu lalu dari Dapil Kalteng I hingga Kalteng V menginginkan pemerintah daerah terus aktif memperhatikan keberadaan pelaku UMKM di semua daerah.
Nafsiah menambahkan, bantuan yang diberikan dari pemerintah daerah kepada para pelaku UMKM tidak hanya berupa bentuk permodalan usaha namun juga pengadaan peralatan pendukung sesuai dengan sektor UMKM yang dijalankan oleh masyarakat.
Srikandi Fraksi Golkar DPRD Kalimantan Tengah ini turut memberikan apresiasi atas tindakan responsif dari pemerintah daerah dalam menindaklanjuti permohonan bantuan kepada para pelaku UMKM di seluruh daerah dan hal ini terus dipertahankan terutama lebih baik lagi bisa ditingkatkan kembali.
Nafsiah meminta pemerintah daerah berfokus mendukung kehadiran pelaku UMKM tanpa harus menilai klasifikasi bentuk usaha tertentu.(wrp)

















