KUALA PEMBUANG, jurnalborneo.co.id – Saat Rapat Kerja bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Seruyan, Selasa (21/03/2023), kalangan legislator meminta Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Seruyan agar memberdayakan sektor UMKM, sehingga roda perekonomian masyarakat bisa berjalan dengan baik.
“Kita ingin tahu selama ini program-program apa saja yang telah disusun oleh Diskoperindag melalui bidang UMKM terkait dengan tujuan visi misi. Supaya kedepan kita tahu upaya untuk memberdayakan sumberdaya yang ada,” ungkap Eko, sapaan akrabnya saat menggelar Rapat Kerja bersama Diskoperindag Seruyan, Selasa (21/3/2023).
Menurut Eko, pemberdayaan UKM ini penting dalam rangka meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Seruyan.
“Karena itu, keberadaan UKM daerah ini perlu jadi perhatian pemerintah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan mereka,” tandasnya. (red)