KUALA PEMBUANG, JurnalBorneo.co.id – Waka Polres Seruyan melaksanakan Pengecekan pembangunan gedung video Conference polres Seruyan, kegiatan didampingi Kabag Log Polres Seruyan AKP Setiyono didampingi Oleh Ps. Paur Subbagfaskon Bag Log Aiptu Sulistriyono
Kegiatan ini bertempat di gedung video Conference polres Seruyan yang di dampingi Konsultan pengawas CV Trisakti Manggala Citra selaku pelaksana pekerjaan Sodikul Mobin, S.T, Senin (18/10/2021) Pagi.
AKBP Bayu Wicaksono, S.H,. S.I.K., M.Si. melalui Kabaglog Polres Seruyan AKP Setiyono menegaskan adapun Progres Pekerjaan Gedung Video Conference Polres Seruyan sampai dengan saat ini baru progres selesai tahap bangunan gedung, pemasangan pintu kaca dan jendela, masih kurang dengan pembuatan jalan samping kanan kiri podium serta pengisian meubeler dan perangkat elektronik lainnya.
“Diharapkan dengan kegiatan ini dapat menunjang dan melengkapi fasilitas sarana serta prasarana Polres Seruyan, sehingga dapat melayani Personel Polri dan masyarakat di Kabupaten Seruyan,” pungkasnya. (Tbn)