NANGABULIK, Jurnalborneo.co.id – Bupati Lamandau H. Hendra Lesmana beserta jajarannya melakukan kunjungan secara langsung guna memantau kondisi banjir yang dialami oleh warga di RT 08 dan RT 10 Nanga Bulik Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah.
Kedatangan Bupati Lamandau bersama rombongan tersebut disambut langsung oleh warga yang terdampak banjir. Dalam kegiatan tersebut Bupati Lamandau Didampingi oleh Sekda, Dandim 1017/Lamandau, Plt camat Bulik, Lurah Nanga Bulik dan perwakilan sejumlah dinas terkait.
Dalam kunjungannya Bupati Lamandau ke lokasi banjir tersebut, Bupati juga menyalurkan bantuan paket bahan kebutuhan pokok yang berasal dari Gubernur Kalteng, H Sugianto Sabran.
Isi Paket bantuan sembako yang dari Gubernur Kalimantan tengah berupa beras, mie instan, minyak goreng, ikan kemasan kaleng dan kecap. Ada sebanyak 943 Paket sembako yang disalurkan melalui Dinas Sosial Kabupaten Lamandau untuk warga terdampak Banjir.
Hendra Lesmana juga mengajak kepada masyarakat untuk tetap sabar dalam menghadapi situasi alam saat ini, ditengah situasi pandemi covid-19, Dirinya berpesan agar tetap menerapkan protokol kesehatan Meskipun di pengungsian, tetap memakai masker dan menjaga kesehatan. (By)