LAMANDAU, JurnalBorneo.co.id – Bupati Lamandau H Hendra Lesmana melepas peserta kirab budaya dalam rangka memperingati Hari Jadi Desa Mekar Mulya Kecamatan Sematu Jaya yang ke-34, Rabu (31/8/2022).
Hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD dan Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Lamandau, Kepala Dinas Pariwisata, Kadis Dikbud, Forkopimca, dan Seluruh Kepala Desa di Kecamatan Sematu Jaya.
Peringatan Hari Jadi Desa mekar Mulya tersebut baru pertama kalinya dilakukan Kirab Budaya Seribu Topeng, yang sebelumnya dilaksanakan senam bersama di halaman kantor Desa Mekar Mulya.
Bupati Lamandau H Hendra Lesamana dalam sambutannya mengapresiasi masyarakat Desa Mekar Mulya yang telah berinovasi dan berkeinginan untuk memajukan kebudayaan sehingga agenda semacam ini menjadi pionir dan memiliki daya tarik bagi wisatawan untuk berkunjung ke Kabupaten Lamandau.
Kegiatan hari ini menjadi bahan evaluasi sehingga di tahun ke depan dapat dijadikan event tahunan sekaligus memperkenalkan UMKM penduduk setempat sehingga nanti berdampak terhadap budaya, peningkatan ekonomi khususnya di Desa Mekar Mulya.
Bupati Lamandau turut meriahkan acara tersebut mengikuti Pawai Budaya 1000 Topeng keliling di Desa Mekar Mulya, kemudian dilanjutkan dengan Mekar Mulya fashion show serta pembagian door prize dan penyerahan hadiah hasil lomba. (by)