Palangka Raya-jurnalborneo.co.id
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Junaidi, mewakili ketua sementara DPRD Kalimantan Tengah, mengikuti acara Pelepasan Kontingen PON XXI Aceh Sumatera Utara pada Rabu 4 September 2024.
Pelepasan Kontingen PON XXI Aceh Sumatera Utara ini dilaksanakan di halaman utama Istana Isen Mulang Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Tengah.
Turut hadir Gubernur Kalimantan Tengah Haji Sugianto Sabran, Unsur Forkopimda, Ketua Dewan Adat Dayak Kalimantan Tengah Haji Agustiar Sabran, Kepala Organisasi Perangkat Daerah, dan Para Atlet hingga official tim kontingen Kalimantan Tengah.
Dalam arahannya, Gubernur Kalimantan Tengah mengucapkan selamat mengikuti kompetisi PON dan harapannya para peserta selalu menjunjung tinggi sportifitas sesama atlet di kegiatan.
Gubernur juga mengingatkan kepada para atlet dan official tim untuk selalu menjaga kesehatan dan selalu menjaga nama baik provinsi Kalimantan Tengah.
Sementara itu Anggota DPRD Kalimantan Tengah Junaidi mewakili DPRD Kalimantan Tengah mengucapkan selamat dan sukses kepada para atlet yang akan berkompetisi pada PON ke 21 Aceh Sumatera Utara ini.
Junaidi juga berharap, para atlet dapat menampilkan seluruh kemampuan terbaiknya dalam meraih prestasi dan pulang ke Kalimantan Tengah membawa medali kejuaraan.(wir).