PALANGKA RAYA, JurnalBorneo.co.id – Pada tanggal 9 Desember 2020 yang akan datang, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) akan melaksanakan pemilihan kepala daerah serentak (Pilkada). Provinsi Kalteng salah satunya yang ikut menggelar pesta demokrasi untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim).
Sebagai upaya untuk menjamin suksesnya rangkaian Pilkada tersebut, Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., menginisiasi pelaksanaan silaturahmi dengan para tokoh masyarakat yang berlangsung di Aula Arya Dharma Mapolda Jalan Tjilik Riwut Km 1 Kota Palangka Raya, Kamis (30/07/2020) siang.
“Peran para tokoh masyarakat dalam menjamin Kamtibmas sangatlah besar. Karena, para beliau-beliau ini mampu merangkul seluruh elemen yang ada dilingkungan masyarakat,” kata Kapolda dalam sambutannya.
Dalam pelaksanaan Pilkada, Dedi menegaskan, kepada masyarakat untuk menghilangkan ego sektoral serta pelihara terus hubungan persaudaraan guna meningkatkan ketahanan bangsa dalam setiap lini. “Ini harus dipedomani kita semua dalam ruangan ini,” harapnya.
Untuk membuktikan keseriusan dalam menyukseskan Pikada, Kapolda langung memimpin penandatanganan komitmen bersama para tokoh masyarakat. (TBN/fer)