Palangka Raya-jurnalborneo.co.id
Sekretaris DPRD Kalimantan Tengah H. Pajarudinnor menghadiri pembukaan Sosialisasi Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2025 yang diselenggarakan oleh Badan Keuangan dan Aset Daerah Provinsi Kalimantan Tengah.
Pelaksanaan Sosialisasi Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2025 ini berlangsung di Seruyan Ballroom Bahalap Hotel Palangka Raya, Kamis pagi (17/10/24).
Turut hadir Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah H. Katma F Dirun, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Syahfiri, Kepala Organisasi Perangkat Daerah Pemerintah Provinsi, dan Tamu Undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Katma F Dirun sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan sosialisasi ini dalam rangka memberikan pemahaman bagaimana Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2025 dengan baik dan sesuai pedoman yang berlaku.
Sekretaris DPRD Kalimantan Tengah Pajarudinnor menyambut baik Sosialisasi Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2025 ini dan tentu jajaran Organisasi Perangkat Daerah sepakat penyusun APBD perlu dilakukan secara baik dengan mengikuti segala pedoman dan ketentuan yang berlangsung.
Menurut Pajarudinnor, Sosialisasi Penyusunan APBD ini juga berguna agar pada saat penyusunan APBD nantinya perlu dilakukan dengan hati-hati dan jangan sampai tertinggal hal-hal yang bersifat wajib seperti tentang gaji dan hal-hal yang bersifat urgent.(wir).